Klinik Nyeri Wajah, Solusi Terkini Atasi Nyeri Wajah Tanpa Operasi

Klinik nyeri wajah atau klinik Arfa bisa menjadi solusi terkini atasi nyeri wajah akibat penyakit trigeminal neuralgia tanpa operasi. Terganggunya saraf trigeminal ini dapat menimbulkan nyeri yang bisa berlangsung hitungan detik hingga menit. Sebagian penderita merasakan nyeri ringan, kadang terasa seperti tertusuk. Sementara yang lainnya merasakan nyeri hebat, seperti kesetrum arus listrik.

Penyakit ini sering orang atau dokter salahartikan sebagai nyeri akibat adanya permasalahan pada gigi sehingga pengobatan yang berlangsung tidaklah tuntas atau tidak sesuai dengan penyebabnya.

Untuk bisa mendiagnosis trigeminal neuralgia, dokter akan melakukan pemeriksaan klinis dan anamnesis.  Berdasarkan International Headache Society (IHS) kriteria nyeri trigeminal neuralgia adalah:

  • Serangan nyeri mendadak selama beberapa detik hingga 2 menit dan melibatkan satu atau lebih cabang saraf trigeminus
  • Nyeri pipi paling sedikit memenuhi 1 karakteristik berikut: kuat, tajam, superfisial, rasa menikam/tertusuk atau terbakar
  • Dipicu faktor pencetus tertentu
  • Jenis serangan khas pada tiap individu
  • Tidak dengan kelainan neurologis
  • Tidak berkaitan dengan gangguan lain

Klasifikasi Trigeminal Neuralgia

IHS membedakan trigeminal neuralgia ini menjadi dua yaitu klasik (penyebab tidak diketahui) dan simtomatik (penyebab adalah tumor, multipel sclerosis atau kelainan/masalah di area tulang tengkorak/kepala).

Trigeminal neuralgia idiopatik biasanya:

– Nyeri bersifat paroksismal dan terasa pada  wilayah sensorik cabang maksilaris, sensorik cabang maksilaris

– Lamanya nyeri bisa berlangsung 30 menit atau berlangsung beberapa detik sampai menit.

– Nyeri merupakan gejala utama.

– Penderita berusia lebih dari 45 tahun, perempuan lebih sering daripada laki-laki

Trigeminal neuralgia simtomatik:

– Nyeri berlangsung terus menerus dan terasa pada area mata

– Rasa nyeri timbul terus menerus dengan puncak nyeri hilang timbul.

– Timbul anestesia/hipestesia atau kelumpuhan saraf kranial seperti kebas

– Siapa saja bisa mengalaminya baik laki-laki maupun perempuan dan tidak ada golongan usia tertentu

Penanganan Nyeri Wajah Akibat Trigeminal Neuralgia di Klinik Nyeri Wajah

Pilihan terapi nyeri wajah diputuskan setelah dokter mendiagnosis dan mengetahui penyebabnya.  Jika sudah dapat memastikan penyebab karena penyakit trigeminal neuralgia makan pilihan terapinya adalah radiofrekuensi ablasi, ballon, hingga operasi micro vascular decompression (MVD). Tentunya, ketiga terapi ini memiliki keunggulannya masing-masing.

Klinik nyeri wajah atau klinik Arfa menggunakan terapi radiofrekuensi ablasi (RFA).  Metode ini merupakan suatu prosedur minimally invasive yang dapat mengurangi nyeri.  Caranya dengan mengalirkan listrik dari gelombang radio untuk memanaskan dan membakar saraf penyebab nyeri. Sehingga, tidak akan mengirimkan rasa sakit dan menghilangkan gejala, termasuk nyeri pada wajah.

Keunggulan RFA ini adalah:

  • Aman
  • Waktu pemulihan singkat
  • Memutus pengiriman rangsangan nyeri pada saraf sekitar tanpa merusak saraf lainnya
  • Tanpa rawat inap

 

Segera konsultasikan masalah nyeri wajahmu dengan dokter spesialis kami di klinik nyeri wajah Arfa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Jl. Hj. Tutty Alawiyah No.34, RT.7/RW.5, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12740

Informasi dan Pendaftaran

Informasi dan Pendaftaran

021-7919-6999

registrasi@lamina.co.id

Book Online

Book Online

Appointment Now